Bagi
ibu menyusui yang ingin tetap berpuasa selama Ramadhan harus membaca tips berikut ini agar kebutuhan nutrisi si kecil tetap terpenuhi dengan baik walaupun bunda dalam keadaan berpuasa.
Berdasarkan
hukum dalam agama Islam, wanita yang tengah hamil dan ibu menyusui diperbolehkan untuk tidak berpuasa selama Ramadahan, namun harus menggantinya dilain hari atau membayar fidyah.
Berdasarkan penelitian para ahli kesehatan, berpuasa dalam waktu yang sebentar tidak akan mengurangi kualitas dan jumlah ASI bagi para ibu yang menyusui, namun produksi dan kualitas ASI bisa berkurang jika bunda mengalami dehindrasi atau makanan yang dikonsumsi sang ibu saat tidak berpuasa kurang berkualitas.
Untuk menjaga agar ibu menyusui bisa tetap lancar berpuasa dan nutrisi sang bayi tetap berkualitas berikut ini adalah beberapa tips singkat yang bisa diterapkan :
Perbanyak Minum Air
Perbanyak jumlah asupan cairan kedalam tubuh, baik itu air putih maupun air yang terdapat pada buah dan sayuran.
Jangan Lupakan Susu
Susu dan produk yang mengandung susu kaya akan protein dan kalsium yang sangat penting untuk merawat jaringan tubuh ibu dan perkembangan sang bayi.
Hindari Makanan Pedas
Makanan yang pedas, minuman yang mengandung kafein serta minuman bersoda sebaiknya dihindari selama menyusui karena makanan pedas bisa membuat anak diare dan kafein serta minuman bersoda bisa membuat ibu cepat dehindrasi dan bisa menyebabkan sakit kepala.
Perbanyak Konsumsi Buah Dan Sayur
Buah-buahan dan sayur-sayuran kaya akan serat dan anti oksidan sehingga bisa memberikan rasa nyaman pada lambung karena saat berpuasa biasanya asam lambung lebih mudah bergejolak.
Makanlah 3 Kali Sehari
Selain saat berbuka puasa dan sahur sebaiknya ibu menyusui yang ingin tetap menjaga kualitas ASI-nya selama puasa makan sekali lagi agar cadangan gizi dan nutrisi untuk sang bayi dalam ASI tetap terjaga dengan baik.
Istirahat Yang Cukup
Bagi orang yang berpuasa, tidur adalah ibadah karena itu tidur disiang hari adalah salah satu cara beristirahat yang baik. Bagi ibu menyusui sebaiknya perbanyak aktivitas dipagi hari dan kurangi aktivitas disore hari saat energi anda telah banyak berkurang.
Dengan beberapa tips mudah diatas, para ibu menyusui yang ingin tetap berpuasa selama bulan
Ramadhan tidak perlu takut lagi sang buah hati akan kekurangan nutrisi dalam ASI yang ibu berikan karena dengan tips-tips diatas kualitas ASI selama puasa akan tetap terjaga.